Ular tangga, salah satu permainan yang pastinya familiar di berbagai wilayah di Indonesia. Dan tentu, sesekali kita pasti pernah memainkannya. Kali ini, kita bisa menikmati ular tangga tidak hanya dalam bentuk permainan tapi juga film.
Ular Tangga The Movie: Based on True Story |
Ular Tangga the Movie akan menyuguhan kisah petualangan para pecinta alam saat pendakian ke Curug Barong yang dipenuhi dengan kisah horor. Pasalnya, di tengah rute pendakian Curug Barong, Bagas (Ahmad Afandy), beserta Fina (Vicky Monica), Martha (alessia Caestro), William (Fauzan Nasrul), Dodoy (Randa Septian) dan Lani (Yova Gracia) menemukan hal-hal aneh dan dibayangi dua gadis kecil berambut panjang dengan gaun panjang berwarna putih.
Alur cerita yang diangkat berdasarkan kisah nyata ini memvisualisasikan kemampuan Fina dalam melihat alam lain. Sebelum pendakian Curug Barong dilaksanakan, Fina telah mendapatkan firasat yang tidak baik lewat mimpi dan pertanda buruk yang dialaminya. Dalam perjalanan Jakarta menuju Curug Barong pun, Fina mengigau tentang Gina, macam seorang cenayang.
Fina, secara tak sadar mendeskripsikan Gina (Shareefa Danish), guide pendakian mereka, yang belum ia kenal sama sekali. Sontak, semua teman-temannya merasa kaget dan terperanjat, terlebih Bagas, pacar Fina dan satu-satunya orang yang berkomunikasi dengan Fina.
Bagas dan kawan-kawan tak mematuhi panduan rute Gina dan memasuki area terlarang di Curug Barong. Mereka selalu tersesat dan dikejutkan dengan berbagai hal tak terduga. Hal-hal menyeramkan mulai berdatangan sejak teman-teman Bagas memulai permainan ular tangga yang mereka temukan dalam rumah tua di tengah hutan. Satu per satu teman-teman Bagas menghilang.
Di tengah hiruk pikuk ini, Fani berupaya untuk menemukan teman-temannya dengan memfokuskan pikirannya menjelajah ke dunia lain. Film ini sudah tayang sejak tanggal 9 Maret di berbagai bioskop di Indonesia. Temukan keseruan dan akhir dari kisah petualangan ini di bioskop kesayangan kamu!
Trailer Ular Tangga the Movie
No comments
your comment awaiting moderation